Presiden Jokowi Resmikan SPAM Regional Mebidang dan Jembatan Aek Tano Ponggol Samosir

    Presiden Jokowi Resmikan SPAM Regional Mebidang dan Jembatan Aek Tano Ponggol Samosir

    SUMUT-Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meresmikan sejumlah infrastruktur dalam kunjungan kerjanya di Provinsi Sumatra Utara, pada Jumat, 25 Agustus 2023. 

    Salah satu infrastruktur yang diresmikan adalah Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Mebidang (Medan-Binjai-Deli Serdang) yang terletak di Kota Binjai, Provinsi Sumatra Utara.

    "Alhamdulillah pada pagi hari ini telah selesai Sistem Penyediaan Air Minum di Medan-Binjai-Deli Serdang yang menelan anggaran Rp948 miliar, "ujar Presiden dalam sambutannya.

    Presiden pun mengapresiasi kerja sama yang baik antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Melalui kerja sama tersebut, pembangunan SPAM yang memiliki kapasitas 1.100 liter per detik dapat berjalan dengan lancar dan sesuai target.

    "Ini kerja sama pemerintah pusat dan provinsi dan kota/kabupaten. Tanahnya tanah provinsi, kerja sama yang seperti ini jadi kalau kerjasamanya baik pembangunan juga akan berjalan dengan cepat, "ungkap Presiden.

    Oleh karena itu, Presiden minta kepada para pemimpin daerah untuk menindaklanjuti SPAM tersebut hingga ke sambungan rumah tangga warga. Menurut Presiden, pembangunan SPAM tersebut dapat tersambung ke 88 ribu rumah tangga.

    "Kalau dijiwakan bisa 440.000 jiwa sangat besar sekali, ucap Presiden Republik Indonesia 

    Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi turut meresmikan Jembatan Aek Tano Ponggol. Jembatan yang menghabiskan anggaran Rp157 miliar tersebut terletak di Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatra Utara.

    "Ini panjang bentangannya 294 meter dan bentang utamanya 99 meter dan lebarnya 8 meter, "tutur Presiden.

    Turut mendampingi Presiden dalam peresmian ini adalah Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi, Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan, Wali Kota Binjai Rizky Yunanda Sitepu, dan Wali Kota Medan Bobby Nasution. (Karmel, rel l)

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Pangdam I/BB Lakukan Final Check Lokasi...

    Artikel Berikutnya

    Pekerja Traxx Club dan KTV Diamankan Terkait...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Warga Ungkap Jaringan Narkoba di Pematang Bandar, Begini Keterangannya
    Gelar Rakor Penyaluran BBM Tepat Sasaran, Kepala KSOPP: Kapal Penumpang Bisa Gunakan Bahan Bakar Minyak Bersubsidi
    Aspal Terkelupas, Rony Reynaldo Situmorang Pertanyakan Kualitas Jalan Proyek Multiyears Berbiaya Rp 2,7 T
    Misteri Kendaraan Berubah Warna di Gudang Satlantas Polrestabes Medan Belum Terungkap
    PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Danau Toba Gelar Pisah Sambut General Manager Dari Heru Wahyono Kepada Fauzie Akhmad
    H-2 Lebaran Idul Fitri 2024, KMP Ferry Tao Toba Layani Penyeberangan Hingga Dini Hari dan Dua Kantong Parkir Disiapkan
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Libur Waisak dan Long Weekend, KSOPP Danau Toba Inspeksi Kelengkapan Alat Keselamatan di Atas Kapal
    KPU Sumut Gelar Debat Perdana di Hotel Grand Mercure
    Kunjungan Wisatawan H+2 Libur lebaran Membludak, Operator Kapal Diminta Jangan Angkut Penumpang Lebihi Kapasitas
    Terkunci di Dalam Rumah, 2 Orang Meninggal Dunia Akibat Arus Pendek
    Mudahkan Mobilitas Wisatawan Libur Lebaran 2024, Operator Kapal Penyeberangan Diminta Tambah Jadwal Pelayaran ke Samosir
    Gubernur Sumut Keluarkan SE, Bupati dan Wali Kota Diminta Pekerjaan Konstruksi Gunakan Bahan Material dari Perusahaan Berizin dan Bayar Pajak
    Buka Musrenbang RPJPD Tahun 2025, Wakil Bupati Simalungun Tekankan Kesejahteraan Rakyat Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal, Muncul Lagi Gudang Siong di Jalan Medan - Belawan Diduga Ilegal
    Diduga Terlibat Kasus Korupsi Pembangunan Gedung Balai Merah Putih, Desakan Esron Sinaga Dicopot Mencuat

    Tags