Usai Digeledah, Kejatisu Belum Bisa Temukan Kerugian Negara dan Belum Ada Tersangkanya

    Usai Digeledah, Kejatisu Belum Bisa Temukan Kerugian Negara dan Belum Ada Tersangkanya
    Kasi Penkum Kejati Sumut Adre W Ginting, SH, MH saat memberikan keterangan di Kantor Gubernur Sumut, Senin (25/11).

    MEDAN - Kasus penggeledahan SPBU dan gudang penampungan BBM subsidi yang dilakukan Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan dibantu oleh personil Kodam l/BB sudah berjalan hampir tiga Minggu. Namun, sampai saat ini, Senin (25/11/2024) Kejatisu belum bisa membuktikan hasil kerugian negara yang ditemukan terkait dengan penggeledahan itu.

    Kasi Penkum Kejati Sumut Adre W Ginting, SH, MH mengatakan masih dalam proses pengembangan.

    "Tim lagi bekerja untuk proses dan lagi melakukan pengembangan, " ucap Adre saat dilakukan dorstop di Kantor Gubernur Sumut, Senin (25/11/2024).

    Lebih lanjut, dari penggerebekan itu, belum ada satu orang pun yang ditetapkan sebagai tersangka.

    "Belum, masih pendalaman, " singkatnya.

    Sebelumnya, Kasi Penkum Kejati Sumut Adre W Ginting, SH, MH didampingi Koordinator Bidang Intelijen Yos A Tarigan, SH, MH saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (7/11/2024)  membenarkan penggeledahan tersebut dilaksanakan tim dari Kejati Sumut.

    "Benar, tim dari Kejati Sumut melakukan kegiatan  penggeledahan di SPBU Mandala, perusahaan penyalur BBM di Jalan Yos Sudarso dan Gudang Penyimpanan BBM di kawasan Medan Marelan, " kata Adre W Ginting.

    Penggeledahan ini dilakukan, lanjut Adre W Ginting, karena sebelumnya ada dugaan penyelewengan terkait solar subsidi seputaran Pelabuhan Belawan yang melibatkan perusahaan-perusahaan penyalur BBM Non Subsidi.

    "Perkembangan selanjutnya terkait dengan dugaan penyelewengan dan kegiatan penggeledahan ini akan kita sampaikan, " paparnya.

    Adre menambahkan bahwa kegiatan penggeledahan yang dilakukan tim bertujuan untuk melakukan pengembangan dan mencari dokumen serta tempat penyimpanan BBM dan proses pengeledahan berjalan aman dan lancar. Kejaksaan meminta pengamanan dari TNI dalam proses pengeledahan ini. (Alam)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    KPU Sumut: Tidak Ada Pemberitaan Miring...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Bupati Asahan Saksikan Pemusnahan Surat Suara Tidak Terpakai
    Jelang H-1 Pilkada Serentak, Wakil Bupati Asahan Tinjau Beberapa Kecamatan
    Semangat Jurnalistik Pers Mahasiswa dan Intervensi Kampus
    Uji Coba Sandar KMP Julaga Tamba 01 Berjalan Lancar, Bupati Vandiko Apresiasi Putra Samosir Bangun Kapal Penyeberangan
    Pimpin Rapat Persiapan Rally 2023, Ijeck: APRC Danau Toba Akan Dilengkapi Super SS Lengkap dengan Tribun Penonton yang Nyaman
    DIS KP Sumut Serahkan 25 Unit Sampan Bermotor dan 350 Alat Tangkap Kepada Nelayan Tradisional di Danau Toba
    Sebuah Rumah Hangus Terbakar, Kapolres Batu Bara Berikan Bantuan Sembako
    Uji Coba Sandar KMP Julaga Tamba 01 Berjalan Lancar, Bupati Vandiko Apresiasi Putra Samosir Bangun Kapal Penyeberangan
    Pimpin Rapat Persiapan Rally 2023, Ijeck: APRC Danau Toba Akan Dilengkapi Super SS Lengkap dengan Tribun Penonton yang Nyaman
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Semangat Jurnalistik Pers Mahasiswa dan Intervensi Kampus
    Pekerja Traxx Club dan KTV Diamankan Terkait Pil Ekstasi
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Mudahkan Mobilitas Wisatawan Libur Lebaran 2024, Operator Kapal Penyeberangan Diminta Tambah Jadwal Pelayaran ke Samosir
    Gubernur Sumut Keluarkan SE, Bupati dan Wali Kota Diminta Pekerjaan Konstruksi Gunakan Bahan Material dari Perusahaan Berizin dan Bayar Pajak
    Buka Musrenbang RPJPD Tahun 2025, Wakil Bupati Simalungun Tekankan Kesejahteraan Rakyat Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal, Muncul Lagi Gudang Siong di Jalan Medan - Belawan Diduga Ilegal

    Tags