Wakil Bupati H. Zonny Waldi Hadiri Pelantikan Pengurus DPD PPNI Simalungun Periode 2023-2028

    Wakil Bupati H. Zonny Waldi Hadiri Pelantikan Pengurus DPD PPNI Simalungun Periode 2023-2028

    SIMALUNGUN-Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi, S.sos, MM menghadiri pelantikan Pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Simalungun periode 2023-2028. 

    Pelantikan pengurus DPD PPNI Kabupaten Simalungun tersebut berlangsung di Gedung MUI Simalungun Jln Asahan Kecamatan Siantar, Simalungun, Sumut, Sabtu (25/5/2024).

    Acara di awali dengan Menyanyikan Lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars PPNI, dilanjutkan dengan doa pembuka dipimpin oleh Maswan Daulay.

    Pengurus DPD PPNI Kabupaten Simalungun periode 2023-2028 yang dilantik yakni Syahrul Nasution sebagai Ketua, Lisbet Natalia Sidabalok sebagai sekretaris dan Irma Susanti sebagai Bendahara.

    Kepengurusan DPD PPNI ini juga dilengkapi dengan wakil ketua, wakil sekretaris, wakil bendahara dan sejumlah divisi.

    "Atas nama Pemerintah Kabupaten Simalungun, saya menyampaikan Selamat Kepada Pengurus Yang sudah Dilantik dan selamat menjalankan tugas, "ucap Wakil Bupati dalam mengawali sambutannya.

    Wakil Bupati berharap, kepada perawat di kabupaten Simalungun agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

    "Semoga Organisasi ini bisa menjadi Advokasi bagi Anggota nya, "harap Wakil Bupati.

    Kepada pengurus DPD PPNI yang baru, Wakil bupati berharap agar dapat bergerak cepat menyusun program kerja dan kegiatan supaya kepengurusan berjalan Lancar.

    Selanjutnya, Wakil Bupati meminta kepada para perawat agar meningkatkan kompetensinya, dan menambah keterampilan. "Jika ada Hal - Hal yang menjadi kendala nanti nya agar dapat di Koordinasikan dengan Dinas Terkait, "ujarnya

    Menurut Wakil Bupati, kesehatan merupakan salah satu prioritas Pembangunan di Kabupaten Simalungun, dan juga merupakan salah satu Indikator dalam Pembangunan Indeks Manusia (IPM).

    Untuk itu, Wakil Bupati berharap melalui PPNI mari rapat kan barisan untuk turun kelapangan, aktifkan terus posyandu, dan mari bersama-sama kita turunkan juga Angka Stunting di Kabupaten Simalungun.

    Mengakhiri sambutannya, Wakil Bupati berharap kepada organisasi DPD PPNI agar dapat memberikan dukungannya dalam Pembangunan Kesehatan dan dapat bersinergi dengan Pemkab Simalungun dalam mewujudkan visi misi "Rakyat Harus Sejahtera".

    Sebelumnya, ketua DPW PPNI provinsi Sumatera Utara Mahsur Al - Hazkiyani menyampaikan harapannya kepada pengurus yang di lantik agar bertanggung jawab melayani, dan mengabdi kepada Masyarakat. 

    "PPNI juga diharapkan membantu mengadvokasi perawat yang mendapatkan tindakan kekerasan dan juga tindakan kesewenangan kepada perawat, "pintanya. 

    Sementara itu, Syahrul Nasution sebagai Ketua DPRD PPNI Kabupaten Simalungun mengajak para perawat se-Kabupaten Simalungun untuk Tetap melakukan kegiatan-kegiatan Organisasi dan bersinergi dengan Kabupaten Simalungun. 

    "Kita ke depannya tetap memberi pelayan kepada masyarakat di nagori tempat tugas kita masing-masing dan saya berharap dapat memberikan pelayan dan membantu meningkatkan kesehatan di Kabupaten Simalungun, "ajaknya kepada para perawat di Kabupaten Simalungun.

    Tampak hadir mendampingi Wakil Bupati antara lain, Kadis Kesehatan Edwin Tony SM Simanjuntak, para Kepala Puskesmas dan perwakilan RSUD Simalungun.

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Diduga Tak Diingkan Orang Tuanya, Bayi Laki-Laki...

    Artikel Berikutnya

    Polda Sumatera Utara Gencar Tangkap Pengusaha...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    Apel Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Ditemukan Terlantar di Kebun Teh Sidamanik, Polsek Sidamanik Antarkan Bayi Baru Lahir dengan Mobil Pribadi
    Dibakar Api Cemburu, Istri Bunuh Rivalnya: Jasad Dibuang di Pinggir Jalan Perumahan Citra Land
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    DIS KP Sumut Serahkan 25 Unit Sampan Bermotor dan 350 Alat Tangkap Kepada Nelayan Tradisional di Danau Toba
    Terima PNBP 855.752.418, Kepala KSOPP Danau Toba: Penerimaan Negara Bukan Pajak 2023 Lebihi Target
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Kemarahan Warga dan Kontraktor Memuncak, Kantor Dinas Perkim Medan Digeruduk Akibat Dugaan Pungli dan Birokrasi Lamban
    Bupati Vandiko Timotius Gultom: Pembuatan Film Wasiat Warisan Diyakini Pariwisata Samosir Akan Semakin Dikenal Dunia
    Aneh! Penetapan Dua Tersangka Pembakaran Rumah Wartawan di Karo Dihadiri Panglima Kodam I Bukit Barisan
    Korban Pembacokan Kamiso Adalah Mantan Ketua PAC PP Medan Tembung
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Mudahkan Mobilitas Wisatawan Libur Lebaran 2024, Operator Kapal Penyeberangan Diminta Tambah Jadwal Pelayaran ke Samosir
    Gubernur Sumut Keluarkan SE, Bupati dan Wali Kota Diminta Pekerjaan Konstruksi Gunakan Bahan Material dari Perusahaan Berizin dan Bayar Pajak
    Buka Musrenbang RPJPD Tahun 2025, Wakil Bupati Simalungun Tekankan Kesejahteraan Rakyat Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal, Muncul Lagi Gudang Siong di Jalan Medan - Belawan Diduga Ilegal

    Tags