Wakil Bupati Simalungun Hadiri Rapat High Level Meeting

    Wakil Bupati Simalungun Hadiri Rapat High Level Meeting

    SIMALUNGUN-Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi, S.sos, MM bersama tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) menghadiri rapat koordinasi High Level Meeting (HLM) TPID Kabupaten Simalungun di ruang rapat Bank Indonesia cabang Pematangsiantar, Selasa. (19/03/2024).

    Wakil Bupati Simalungun H. Zonny Waldi, S.sos, MM dalam kesempatan itu menyampaikan, bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menyampaikan rasa syukur atas terselenggara Pemilu yang aman dan damai di Kabupaten Simalungun

    "Tercapainya pemilu yang aman dan damai di Kabupaten Simalungun berkat koordinasi dan sinergitas yang baik antara Pemerintah Kabupaten Simalungun dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), instansi vertikal, stakeholder dan masyarakat, "sebut Wakil Bupati Simalungun

    "Setiap bulannya kita melaksanakan rapat pengendalian Inflasi. Inflasi ini ibaratnya pemeriksaan tensi, jika tensinya tinggi akan colabs, begitu juga dengan inflasinya tinggi itu akan sangat berdampak kepada pembangunan ekonomi, "ujar Wakil Bupati Simalungun

    Lanjut, Ia juga mengungkapkan, bahwa setiap menjelang bulan Ramadhan dan Idul Fitri, kebutuhan dan permintaan masyarakat akan terus meningkat sehingga mengakibatkan kenaikan harga bahan pangan dan lainya

    Untuk itu, rakor ini bertujuan untuk membahas pengendalian inflasi pada hari besar keagamaan Nasional idul Fitri 1445H, dengan merancang dan menyepakati pola dan aksi dalam menjaga ketersedian, stabilitasi harga dan kelancaran distribusi.

    Kepada seluruh tim dan Instansi vertikal serta perangkat daerah, ia juga berharap agar melakukan langkah-langkah strategis responsif dan tepat sasaran dalam menyikapi potensi inflasi serta permasalahan yang muncul dalam bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1445H.

    "Langkah-langkah antisipasi yang perlu kita lakukan adalah akan melakukan sidak pasar dan operasi pasar murah, menyusun prognosa neraca pangan daerah dan Pemantauan bahan pokok, "kata Wakil Bupati Simalungun

    Selanjutnya, Wakil Bupati Simalungun mengatakan, akan memetakan pola tanam, memastikan kelancaran distribusi dan arus transportasi, mengoptimalkan pengelolaan keuangan dengan merealisasikan tunjangan hari raya atau gaji 13, ”ucapnya

    Sementara itu, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) cabang Pematangsiantar Muqorobin menyampaikan, bahwa pihaknya akan mendukung pengendalian inflasi dan bergabung dengan tim pengendalian Inflasi Daerah.

    "Data dari survei panel, harga dari badan Nasional hingga hari ini beberapa komoditas di Simalungun mengalami kenaikan, kondisi ini perlu di perhatikan ketersedian komoditas tersebut, Untuk itu, diperlukan operasi pasar murah, karena memiliki dampak penekanan harga, "ujar Muqorobin.

    Wakapolres Simalungun Kompol Hendrik Situmorang menjelaskan tentang peran Polres Simalungun dalam Pengendalian Inflasi di simalungun untuk Pengamanan dan Dan juga situasi Kamtibmas memegang peranan penting, untuk itu akan dilakukan penindakan terhadap yang memgganggu ketertiban Kamtibmas.

    Tampak hadir dalam rakor tersebut antara lain, Kajari diwakili Kasih Datun Yosep Antonius Manis, Dandim 0207/Sml diwakili Kapten Inf Muslimin Saragih, Staf Ahli Bupati Bidang Perekonomian dan Pembangunan Debora DPI Hutasoit, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Ramadhani Purba, Kepala BPS Sawaluddin Naibaho, Kepala BULOG Sub Divre-II Pematangsiantar diwakili Asisten Manager Supplai Chain dan Pelayanan Publik, Pencius Siburian, dan undangan lainnya.

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Dorong Penggunaan Pupuk Organik, Regal Springs...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Kabupaten Samosir dan Simalungun...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dinyatakan Layak Layar Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Warga Ungkap Jaringan Narkoba di Pematang Bandar, Begini Keterangannya
    Surung Charles Lamhot Dilantik Pj Bupati Dairi, Gubernur Sumut: Sinergi Harus Tetap Terjaga
    Buntut Premiere SPA Masih Beroperasi, LSM PN Deliserdang Akan Lakukan Aksi
    KPU Sumut Hadiri Rakor Tata Kelola Logistik Pemilu 2024 di Yogyakarta
    Jelang Libur Lebaran 2024, KSOPP Danau Toba Ramp Check Kapal Penyeberangan Termasuk KMP Ihan Batak dan Pora-Pora
    Kepolisian Daerah Sumatera Utara Beberkan Peran Tersangka Pembakar Rumah Wartawan di Karo, R Beli Minyak 130 Ribu
    Dapat Informasi Sindikat Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi, Korban Terus Berdatangan ke Polsek Sibiru - biru
    Libur Waisak dan Long Weekend, KSOPP Danau Toba Inspeksi Kelengkapan Alat Keselamatan di Atas Kapal
    Di Balik Rehabilitasi Medan Zoo, Merawat Satwa atau Membangun Masa Depan?
    Sambut Perhelatan Nasional, PT Wings Group dan Pemkab Simalungun Marharoan Bolon di Kota Touris Parapat
    Ribuan Wisatawan Nyeberang Aman dan Lancar, Dua Legislator Sumut Apresiasi Layanan dan Kinerja ASDP Cabang Danau Toba
    Mudahkan Mobilitas Wisatawan Libur Lebaran 2024, Operator Kapal Penyeberangan Diminta Tambah Jadwal Pelayaran ke Samosir
    Gubernur Sumut Keluarkan SE, Bupati dan Wali Kota Diminta Pekerjaan Konstruksi Gunakan Bahan Material dari Perusahaan Berizin dan Bayar Pajak
    Buka Musrenbang RPJPD Tahun 2025, Wakil Bupati Simalungun Tekankan Kesejahteraan Rakyat Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
    Pasca Tim Gabungan Gerebek Gudang BBM Ilegal, Muncul Lagi Gudang Siong di Jalan Medan - Belawan Diduga Ilegal
    Diduga Terlibat Kasus Korupsi Pembangunan Gedung Balai Merah Putih, Desakan Esron Sinaga Dicopot Mencuat

    Tags